AC Milan berhasil memimpin pada 45 menit pertama pertandingan atas Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Champions pekan kedua fase Grup B. Tersaji di Stadion San Siro, AC Milan mampu unggul 1 0 atas Aletico Madrid di babak pertama, Rabu (29/9/2021) Adalah Rafael Leao yang berhasil menorehkan gol di menit ke 20 memanfaatkan assist Brahim Diaz.
AC Milan harus menerima kerugian memasuki menit ke 30 dengan Franck Kessie yang memperoleh dua kartu kuning yang berujung kartu merah. Il Diavolo Rosso yang bermain dengan 10 orang pemain mencoba untuk mempertahankan keunggulan sekaligus mencoba untuk menggandakan kedudukan. Sejak menit awal pertandingan, baik AC Milan dan Atletico Madrid memainkan permainan terbuka.
Jual beli serangan dipertonton kedua tim, bedanya, intensitas serangan lebih banyak dilancarkan Rossoneri. AC Milan yang bertindak seagai tuan rumah mengandalkan Kecepatan Ante Rebic di posisi penyerangan. Ia secara bergantian dengan Rafael Leao memborbardir pertahananan Los Rojiblancos.
Stefano Pioli nampaknya menginstruksikan untuk mengandalkan kecepatan barisan penyerangannya. Tak pelak, skema permainan yang ditunjukkan Il Diavolo Rosso pada awal babak pertama ialah terobosan yang ditujukan kepada Leao maupun Rebic. Sedangkan bagi tim tamu, mereka nampak kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Kreativitas yang dipertontonkan anak asuh Diego Simeone masih dapat diredam Franck Kessie dkk. Memasuki menit ke 10 pertandingan, AC Milan mulai mengendurkan intensitas serangan. Anak asuh Stefano Pioli memilih untuk bersabar dalam membangun serangan.
Rossoneri memperoleh peluang untuk membuka keunggulan di menit ke 16. Adalah tembakan Brahim Diaz dari luar kotak penalti masih dapat diantisipasi kiper tim tamu, Jan Oblak. Gelombang serangan terus dilancarkan AC Milan. Sebaliknya, Los Rojiblancos hanya mengandalkan serangan balik.
Gol yang ditunggu tunggu AC Milan akhirnya tersaji pada menit ke 20. Adalah Rafael Leao yang menorehkan namanya di papan skor setelah menerima umpan dari Brahim Diaz. Skor berubah 1 0 untuk keunggulan Rossoneri.
Atletico Madrid mencoba memberi respons cepat atas ketertinggalannya. Namun Rossoneri sama sekali tak mengendurkan intensitas permainan tinggi mereka. Pressing dan serangan menjadi cara AC Milan untuk memimpin maupun membatasi kreativitas permainan klub asal LaLiga tersebut.
AC Milan mengalami kerugian besar setelah pada menit ke 30, Franck Kessie mendapatkan kartu kuning keduanya pada laga kali ini. Ia harus mandi lebih cepat dari rekan rekannya. AC Milan mencoba untuk bermain menambah atau mempertahankan keunggulan dengan 10 orang pemain.
Lima menit jelang babak pertama usai, tim tamu semakin gencar dalam melancarkan serangan. Skor 1 0 menutup 45 menit pertama pertandingan. Maignan; Calabria, Tomori, Romagnoli, Theo Hernández; Kessié, Bennacer; Saelemaekers, Brahim Díaz, Leao; Rebic. Oblak; Trippier, Felipe, Giménez, Hermoso, Carrasco; Kondogbia, Koke, Marcos Llorente; Correa, Luis Suárez.